Ngawi Peringati Hari Kesehatan Nasional Dengan Jalan Sehat Dan Senam Bersama Serta Germas Hidup Sehat

Ngawi, Investigasi : Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ( HKN ) ke 52 tahun 2016 Pemerintah Kabupaten Ngawi telah menggelar berbagai acara (30/10) antara lain adalah senam bersama bertempat di alun-alun Merdeka dan jalan sehat menyusuri jalan protokol serta Gerakan Masyarakat ( GERMAS ) Hidup Sehat yang digelar di dua Kecamatan masing-masing di Kecamatan Paron bertempat di Desa Sirigan dan di Kecamatan Padas bertempat di Desa Bendo.
Giat Jalan Sehat dipimpin oleh Bupati Ngawi Budi Sulistyono dan diikuti oleh Wakil Bupati Ony Anwar, Sekretaris Daerah Siswanto, para Asisten, para Pimpinan SKPD, para Karyawan-karyawati serta para Pelajar. Dengan mengambil start dan fenish di alun-alun Merdeka, jalan sehat menyusuri jalan Teuku Umar, jalan Jaksa Agung Suprapto, jalan Dr. Sutomo, jalan Ronggo Warsito, jalan Trnojoyo dan jalan Tamrin.
Dalam sambutannya Budi Sulistyono mengatakan bahwa kegiatan Jalan Sehat tersebut disamping sebagai wahana silaturahmi antara para Karyawan dan Pimpinan, juga sangat penting untuk menjaga kebugaran tubuh. Oleh karena itu Bupati mengajak para pegawai dan masyarakat agar mau meluangkan waktu untuk berolahraga. Lebih lanjut dia menyampaikan pesan kepada peserta Jalan Sehat untuk menghindari hal-hal yang merusak kesehatan, misalnya jangan merokok, makan yang teratur, istirahat yang teratur dan sebagainya. Bupati menegaskan bahwa jika kita sehat kia akan produktif dan jika kita produktif maka kita akan sejahtera.
Dalam acara Jalan Sehat tersebut Panitia juga menyediakan hadiah utama berupa 6 unit sepeda gunung , pesawat televisi dan kulkas serta puluhan doorprize yang dibagikan kepada peserta dalam suasana yang sangat meriah.
Masih dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke 52, Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi juga menyelenggarakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat di Desa Sirigan Kecamatan Paron dan Desa Bendo Kecamatan Padas yang mendapatkan sambutan sangat antusias oleh warga masyarakat setempat. Disamping Bupati dan Wakil Bupati ikut hadir dalam acara tersebut Kepala Bank Jatim dan Kepala SKPD terkait.
Dalam sambutannya Bupati Budi Sulistyono mengatakan bahwa tujuan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat salah satunya adalah merawat kesehatan masyarakat dan menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk hidup sehat. Bupati menyampaikan harapannya kepada masyarakat terutama kepada anak-anak untuk hidup sehat, menjaga kebersihan secara rutin dengan selalu mencuci tangan.
Dalam acara tersebut kepada masyarakat dibagikan bantuan secara simbolis antara lain sembako, alat sekolah dan alat cuci tangan pakai sabun ( CTPS ) kepada masyarakat. (pdy)

Related product you might see:

Share this product :

Posting Komentar

 
Investigasi New Biro Madiun. Alamat Jl. Gemah Ripah No. 30 Dolopo Kabupaten Madiun. Telp. 081249410099
Support : PT. INSAN MANDIRI PERMATA
Copyright © 2014. Investigasi New Madiun
Template Edited by Investigasi Biro Madiun
Telp/Message : 081249410099 | 0856 0449 9100