Polres Madiun Kota Musnahkan Ratusan Liter Miras Sebagai Bentuk Sikap Tegas Penegakkan Hukum

Madiun Kota, Investigasi : Untuk lebih memberikan rasa nyaman pada masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa, Polres Madiun Kota  melakukan pemusnahan terhadap berbagai jenis minuman keras hasil operasi dan barang bukti.
Selain memusnahkan ribuan liter miras ikut dimusnahkan beberapa barang bukti hasil tindak kejahatan lainya seperti narkoba dan alat judi berbagai jenis yang berhasil diungkap Polresta Madiun selama pelaksanaan Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat).
Tampak hadir dalam acara pemusnahan miras dan barang bukti di halaman kantor Badan Kordinasi Wilyah (Bakorwil) Madiun tersebut jajaran Forpimda Kota Madiun, tokoh Agama, tokoh Masyarakat, perwakilan Paguyuban Pencak Silat Madiun dan unsur lainya
Saat memberikan keterangan, Kapolres Madiun Kota, AKBP Susatyo Purnomo Condro, SH, SIK, M.Si mengatakan bahwa pihak Polres Madiun Kota memang melibatkan beberapa unsur masyarakat sebagai bentuk ketegasan pihak Kepolisian dalam menegakkan hokum. “Jadi dalam acara pemusnahan miras dan barang bukti hasil kejahatan ini kita melibatkan Forpimda Kota Madiun dan berbagai unsur tokoh masyarakat sebagai bentuk sikap tegas kita melakukan penegakan hukum dan upaya pengamanan menjelang pelaksanaan bulan suci Ramadhan 1437 H,” ujar Kapolres Madiun Kora. Sabtu (4/6/16).
Pemusnahan ribuan liter minuman keras (Miras) dari berbagai merk dan minuman berakhohol (Mihol) tradisional (Arak) dimusnahkan dengan cara dituangkan kedalam drum secara bersama sama oleh Kapolresta Madiun dan jajaran Forpimda Kota Madiun Dua hari menjelang bulan suci Ramadhan 1437 H
Sementara itu, mewakili Pemerintah Kota Madiun, Wali Kota Madiun, Bambang Irianto, mengatakan, pemusnahan miras yang dilaksanakan merupakan keseriusan Pemkot Madiun untuk menciptakan masyarakat madiun yang aman dan kondusif dalam pelaksanaan ibadah puasa. “Dalam hal ini kita masih memberi toleransi kepada usaha hiburan malam di kota madiun untuk tetap buka dengan berbagai syarat yang telah disepakati bersama,”Terang Bambang Irinato kepada wartawan. (p-76)

Related product you might see:

Share this product :

Posting Komentar

 
Investigasi New Biro Madiun. Alamat Jl. Gemah Ripah No. 30 Dolopo Kabupaten Madiun. Telp. 081249410099
Support : PT. INSAN MANDIRI PERMATA
Copyright © 2014. Investigasi New Madiun
Template Edited by Investigasi Biro Madiun
Telp/Message : 081249410099 | 0856 0449 9100